Berita

10 DESA PERSIAPAN DI KABUPATEN LOMBOK UTARA MENERIMA KODE DESA

Kabupaten Lombok Utara menerima kode desa untuk desa persiapan yang telah dimekarkan. Penyerahan kode desa tersebut diserahkan oleh Asisten Pemerintahan dan Tata Praja Setda Prov. NTB mewakili Pemerintah Provinsi NTB hari Kamis tanggal 18 Juni 2020 di Kabupaten Lombok Utara. Penyerahan kode desa ini berdasarkan surat Direktorat Jenderal Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri RI Nomor 146/2554/BPD tanggal 12 Juni 2020 tentang Penyampaian Kode Desa pada 10 (Desa) di Kabupaten Lombok Utara.
Penyampaian kode desa ini diterima oleh Bupati Lombok Utara yang selanjutnya digunakan untuk pengesahan dan pengundangan Peraturan Daerah . Acara penyampaian kode desa dihadiri oleh Bupati Lombok Utara, Asisten Pemerintahan Setda Kabupaten Lombok Utara, Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Lombok Utara. 10 Kepala desa induk dan 10 Penjabat Kepala Desa Persiapan. Untuk Nama Desa dan Kode Desa dapat dilihat pada gambar.

#NTBGemilang

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close